Ini menjadi kemenangan pertama Marquez sejak terakhir kali bersama Honda pada 2021 lalu di seri Emilia Romagna.
Ada banyak pembalap yang memberikan selamat kepada Marquez, termasuk salah satunya pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo.
Pembalap asal Prancis itu sangat senang Marquez akhirnya kembali menang dan membuktikan diri sebagai yang terbaik, menurutnya pembalap Gresini Racing itu masih yang terbaik.
“Dia pantas memenangkan balapan ini, mengingat sepanjang akhir pekan dia menjadi yang terbaik di lintasan, Saya rasa tidak ada lagi yang perlu dikatakan tentang hal itu, dan saya tahu dia akan kembali kuat musim ini," kata Quartararo, dilansir dari Motosan.es.
"Bagi saya, dia tetap pembalap terbaik dan hari ini dia sudah membuktikannya,” ucap Quartararo.
Quartararo sendiri tampil cukup baik dalam Sprint dengan finis kedelapan, yang sayangnya terjatuh dalam balapan utama pada hari Minggu.
“Saya tidak tahu bagaimana saya bisa terjatuh, Saya mencoba memasuki tikungan sedikit lebih cepat dari biasanya, tapi saya kehilangan kendali di bagian depan dan jatuh,” tegas Quartararo.
Menurut Quartararo penyebab kecelakaannya adalah cengkeraman yang tidak memadai di lintasan.
“Akhir pekan ini cengkeramannya buruk dan ban kompon lunak di bagian belakang menjadi bencana bagi Yamaha. Sayangnya saya mencari batasannya, tapi tidak bisa menggunakan yang kompon lembut, akhirnya yang terjadi terjadilah,” tutur Quartararo.